Pengaruh implementasi progam keselamatan dan kesehatan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan bagian produksi PT Semi Intan Sejahtera Kabupaten Pasuruan

Nafisah, Rodhiatun (2024) Pengaruh implementasi progam keselamatan dan kesehatan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan bagian produksi PT Semi Intan Sejahtera Kabupaten Pasuruan. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Merdeka Pasuruan.

[img] Text
COVER.pdf

Download (436kB)
[img] Text
BAB-I.pdf

Download (246kB)
[img] Text
BAB-II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (264kB)
[img] Text
BAB-III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (443kB)
[img] Text
BAB-IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (346kB)
[img] Text
BAB-V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (114kB)
[img] Text
DAFTAR-PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (304kB)
[img] Text
lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (405kB)

Abstract

Di era globalisasi, dunia manufaktur terus berkembang dari tahun ke tahun. Hal ini terus meningkat dan persaingan bisnis semakin ketat. Keselamatan dan Kesehatan Kerja merupakan salah satu syarat untuk meningkatkan produktivitas kerja karyawan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan oleh perusahaan. Sumber kecelakaan kerja yang terjadi berasal dari kurangnya kedisiplinan dalam melakukan suatu pekerjaan, ketidak patuhan menggunakan alat Pelindung Diri dengan lengkap dan benar, serta beberapa fasilitas yang masih kurang terpelihara menyebabkan lingkungan kerja yang kurang kondusif. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh keselamatan kerja dan kesehatan kerja terhadap produktifitas kerja karyawan bagian produksi PT Semi Intan Sejahtera Kabupaten Pasuruan. Teknik pengambilan sampel menggunakan Purposive sampling teknik purposive sampling dengan teknik yang diambil yaitu penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu. Sampel adalah 41 orang yaitu 1). Karyawan yang masa kerjanya lebih dari satu tahun. dan 2). Karyawan bagian produksi. Penelitian ini menggunakan teknik analisis kuantitatif. Analisis kuantitatif menggunakan uji validitas, uji reliabelitas, analisis regresi sederhana, koefesien determinasi, uji signifikansi uji (F) dan uji (t). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa seluruh variabel independen secara simultan variabel Keselamatan kerja (X1), dan Kesehatan kerja (X2) bepengaruh terhadap Produktifitas kerja karyawan (Y) dengan koefesien determinasi sebesar 0,907 atau sama dengan 90,7% sedangkan sisanya sebesar 9,3% dipengaruhi oleh variabel lain diluar variabel penelitian.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Keselamatan kerja, Kesehatan kerja, Produktifitas kerja
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Perpustakaan Unmer Pasuruan
Date Deposited: 19 Aug 2024 04:49
Last Modified: 19 Aug 2024 04:49
URI: http://repository.unmerpas.ac.id/id/eprint/668

Actions (login required)

View Item View Item